SIDOARJO – KB.RA. Kusuma Putra yang berada di Perum. Mentari Bumi Sejahtera mengadakan kegiatan Pondok Ramadhan yang diikuti oleh Guru dan Anak Didik, dan wali murid, kegiatan ini bombing oleh Rr. Dyah Pertiwi, S. Pd selaku guru RA. Kusuma Putra. Ada 15 anak yang mengikuti kegiatan ini, Pondok Ramadhan merupakan moment bagi anak belajar beribadah dan melatih kesabaran.
“Tujuan kegiatan ini adalah agar Anak bisa berwudhu, Anak bisa melakukan sholat, Hafal doa berpuasa dan Berlatih berpuasa” ungkap Bu Dyah. dan dalam kegiatan Pondok Ramadhan tersebut Guru melatih dan mengajar anak-anak untuk melakukan gerakan wudhu, belajar sholat Maghrib berjamaah, membaca doa berbuka puasa serta Berbuka puasa bersama bunda di sekolah (Rabu, 20 Maret 2022).
Kegiatan berjalan dengan lancar tanpa ada kendala dan anak-anak senang melakukan kegiatan tersebut.